Teknik Pemanasan Tata Udara dan Pendinginan

Deskripsi singkat tentang jurusan Teknik Pemanasan Tata Udara dan Pendinginan (TPTP) di SMKN 1 Gempol

Jurusan Teknik Pemanasan Tata Udara dan Pendinginan (TPTP) merupakan sebuah program keahlian yang mempelajari teknologi sistem tata udara, pemanasan, ventilasi, dan pendinginan (HVAC). Lulusan pada jurusan ini dibekali keterampilan instalasi, perawatan, serta perbaikan sistem pendingin dan pemanas, baik untuk rumah tangga, industri, maupun kendaraan.

Kompetensi Yang Dipelajari Pada Jurusan TPTP

  1. Dasar Kejuruan
  2. Sistem Instalasi Tata Udara
  3. Sistem Instalasi Refrigerasi
  4. Kontrol Refrigerasi dan Tata Udara
  5. Mapel Pilihan Programmable Logic Control (PLC)
  6. Produk Kreatif dan Kewirausahaan

Peluang Kerja Pada Jurusan TPTP

  1. Teknisi HVAC (Heating, Ventilation, and Air Conditioning)
  2. Teknisi Refrigerasi Komersial dan Industri
  3. Teknisi Instalasi dan Maintenance AC Split & Central
  4. Teknisi Pemanas Air dan Sistem Boiler
  5. Operator Utility di Gedung dan Industri
  6. Wirausaha Jasa Service AC dan Kulkas
  7. Quality Control atau Teknisi Produksi di Industri HVAC